Daftar Blog Saya

Senin, 15 November 2010

Pantun-pantun DM12, 2010

Jalan-jalan ke kota Mekkah
Dari Mekkah langsung ke Bandung
Memang lah sangat indah
memandang wanita berkerudung

Pergi naik haji ke kota Mekkah
Kalau kita meninggal diangkat pakai keranda
Jangan lah lupa beribadah
Kalau kita mau jadi penghuni surga

Jalan-jalan ke kota batik
Jangan lupa membeli martabak
Kalau kita melihat wanita cantik
Tidak heran mata terbelalak

Kalau punya gigi yang ompong
Cepat-cepat ke dokter gigi
Kalau jadi anak yang sombong
Besar nanti jadi merugi

Berakit-rakit kita ke huli
Berenang-renang ke tepian
Bersakit-sakit kita dahulu
Pergi ke dokter kemudian

Beli barang jangan yang murah
Ambil saja kalau kau sanggup
Jangan mudah kamu menyerah
Hadapi saja semua rintangan hidup

Jalan-jalan di pinggir empang
Nemu kotak buatan jepang
Hati siapa yang tak bimbang
Kepala botak minta di kepang

Bunga melati tumbuh di taman
baunya sedap menyejukkan hati
Tidak usah ragu berteman
Karena aku orang yang baik hati

Jangan sedih jika kalah
Hiburlah diri dengan main gitar
Rajinlah masuk sekolah
Supaya jadi anak yang pintar

Hujan bata
Di kantor pengusaha
Ujian di depan mata
Jangan lupa berdoa dan berusaha

Agar bersih baju di cuci
Setelah itu rumah di benahi
Tidak ada cinta yang paling suci
Kecuali cinta pada Illahi

Melihat ayam sedang kabur
Terlihat nenek sedang terjepit
Ingatlah kawan jangan takabur
Karena di atas langit masih ada langit

Ada pepaya ada mentimun
Ada mangga ada salak
Daripada duduk melamun
Mari kita membaca sajak


.

Tidak ada komentar: